Rabu, 02 Maret 2011

Coba Pahami

engkau yang sedang sakit hati :

" Tak semua hal yang awalnya indah akan berakhir indah pula dan Tak semua hal yang awalnya pahit akan berakhir pahit juga. "

Semua masih bisa dirubah selama hidup  masih berjalan karena sebenarnya sakit hati merupakan hal biasa yang tak biasa dilakukan.

Mengertilah

Ada kalanya seseorang ingin dimengerti, ingin diperhatikan, semandiri apa pun orang itu. Hal itu manusiawi, setiap manusia pasti pernah merasakan saat-saat di mana moodnya sedang jatuh dan dia ingin dihibur dan disemangati, terutama oleh orang terdekatnya. Bentuk-bentuk caper itu sendiri pun bervariasi, ada yang jadi pemurung, ada yang diam saja, ada yang jadi banyak tingkah, yang jelas dia sedang ingin diperhatikan.


Terkadang memang ada orang yang ingin diperhatikan tapi tidak tahu bagaimana caranya agar diperhatikan. Dia ingin dimengerti tanpa harus meminta *mengutip kata kata teman saya* Dan memanglah sudah tugas orang-orang yang berada di dekatnya untuk peka atas perubahan sikapnya dan mencari cara agar dia kembali bersemangat.


Sebenarnya tidak sulit untuk mengerti tanda-tanda orang “yang ingin mendapat perhatian lebih” kalau sudah terbiasa bersamanya. Biasanya aura yang berada disekelilingnya berbeda dari biasanya, hal itu pasti akan terasa. Kalau memang ada perubahan sikap, maka itu saatnya untuk berperan sebagai penyemangat.


Tapi pesan saya buat orang-orang “yang ingin dimengerti tanpa diminta”:
Tidak semua orang yang berada di sekeliling anda itu adalah paranormal, *kecuali kalau anda berada tinggal di lingkungan ‘orang pintar’*. Itu artinya, tidak semua orang yang berada di sekeliling anda bisa membaca pikiran anda dan tahu apa yang anda inginkan tanpa harus memberitahunya. Jadi sebaiknya anda menjawab pertanyaa dengan jujur. Jadi kalau anda memang sedang bad mood, cape, suntuk, sebel, atau pada intinya sedang ingin diperhatikan, ketika anda ditanya maka jawablah dengan benar. Kalau memang cape, bilang saja cape. Kalau memang sebal, bilang saja sebal.
Ketika akhirnya ada orang yang mengerti kondisi “ingin diperhatikan tanpa meminta”-anda dan ingin memberikan perhatian yang anda butuhkan, maka responlah, tanggapilah! Walau memang tidak seperti yang anda harapkan, setidaknya hargailah segala usahanya. Bicaralah! Kalau memang ingin dimengerti, maka berilah orang lain kesempatan untuk mengerti. Kalau memang ingin diperhatikan, maka berilah orang lain kesempatan untuk memberikan perhatian.
Tidak perlu khawatir akan menyusahkan orang yang menyayangi anda! Orang-orang yang menyayangi anda tidak akan pernah keberatan jika anda memintanya memberikan sedikit cipratan semangat. Menunjukkan keadaan terlemah anda pada orang yang menyayangi anda bukan berarti menjadikan anda orang yang lemah. Anda tidak perlu pura-pura kuat untuk menjadi kuat.
Kalau ternyata tidak ada orang yang peka akan perubahan sikap anda, tidak perlu malu untuk meminta perhatian! Mereka tidak akan menganggap anda lemah hanya gara-gara itu.

Tips Menghadpi Masalah

Didalam kehidupan seseorang tidak akan pernah lepas dari suatu permasalahan. Dan permasalahanpun tidak akan selesai hanya dengan menangis (buat kaum hawa) kekerasan (buat kaum adam). Karena biasanya seorang wanita dalam penyelesaian masalah lebih condong menggunakan perasaan sedangkan pria menggunakan logika. Berikut ini ada sedikit tips menghadapi masalah buat kita semua yang sedang menghadapi permasalahan :

* Ketika kita mendapatkan masalah cobalah untuk menarik nafas sedalam-dalamnya terlebih dahulu. Lalu ambilah wudhu, karena seorang yang mendapatkan masalah tidak akan bisa langsung berfikir, yang ada hanyalah emosi kesedihan, kemarahan, ataupun penyesalan. Setelah itu cobalah anda shalat berdoa’a lah kepada Allah agar dipermudahkan dalam menyelesaikan masalah, jika anda ingin menangis maka menagislah..jika anda ingin berteriak berteriaklah..jika itu bisa meredakan sedikit beban dari permasalahan itu.
* Setelah anda sedikit lega dan fikiran anda mulai tenang. Cobalah untuk bisa menerima permasalahan itu dengan lapang dada, anggaplah ini cobaan dari Allah untuk menguji keimanan kita.
* Sederhanakanlah permasalahan yang kita hadapi sesederhana mungkin karena Allah tidak akan memberikan cobaan diluar batas kemampuan hamba-Nya.
* Cobalah untuk santai tapi serius dalam menghadapi masalah.
* Fikirkan jalan keluar terbaik untuk menghadapi permasalahan, jika anda memerlukan bantuan orang lain jangan segan-segan untuk meminta bantuan. Karena itu akan meringankan beban anda.
* Jika sudah menemukan solusinya, langsung saja selesaikan masalah tersebut agar tidak berlarut-larut, karena masalah jika didiamkan saja akan semakin membesar.
* Setelah permasalahan selesai cobalah anda introspeksi diri, agar anda bisa merenungi hikmah dari permasalahan yang anda hadapi. Jadi kesalahan ataupun permasalahan tidak terulang lagi.


Terkadang dengan adanya masalah, kita akan menjadi seseorang yang belajar untuk lebih dewasa lagi karena kita ditunutut untuk mencari solusi yang baik dan bijak dalam permasalahn tersebut. Janganlah menganggap permasalahan itu adalah suatu musibah besar, cobalah untuk berfikir bahwa masalah yang anda hadapi sebagai ujian keimanan kita. Tidak ada masalah yang tidak bisa terselesaikan karena Allah SWT menciptakan masalah seseuai dengan dengan batas kemampuan umat-Nya.
Terkadang masalah tidak akan menjadi masalah jika kita menganggapnya bukan masalah. Semoga tips menghadapi masalah ini dapat bermanfaat bagi kita semua.